Review Primer makeup Kluge Cover Up The Pore Primer

 Gaiss... pernah gak kamu berfikir seberapa penting sih pelembab / primer itu berguna untuk wajah mu ? kalau belum mari aku bantu jelaskan sedikit


Menggunakan primer atau base makeup mungkin memang menambah langkah-langkah dalam rutinitas pengaplikasian makeup. Tidak sedikit wanita yang melewatkan penggunaan primer, padahal primer memiliki banyak manfaat untuk mencapai makeup wajah yang sempurna.

Para makeup artist pun mengakui pentingnya menggunakan primer sebelum complexion dan primer cukup menjadi hal yang dicari dan diminati para beauty enthusiast beberapa tahun belakangan ini.
Primer mirip seperti pelembab yang digunakan sebelum menggunakan foundation; keduanya membuat pengaplikasian foundation menjadi lebih mudah, serta menjadi pemisah antara kulit dan foundation. Hanya saja, menggunakan primer jauh lebih baik daripada hanya menggunakan pelembab.

Dalam penggunaannya, primer menyerap minyak pada wajah yang membuat wajah menjadi  tidak berminyak, terlihat lebih matte, dan tetap menjaga kelembaban kulit wajah. Selain itu, primer juga membantu membuat pori-pori terlihat lebih kecil yang membuat foundation dapat teraplikasi dengan sempurna pada wajah.

Menurut makeup artis Laura Mercier, seperti yang dikutip dari www.beauty.about.com, primer wajah memiliki beberapa manfaat antara lain:

1. Primer dapat membuat foundation tetap bertahan dalam udara panas.

2. Primer membantu mencegah kulit agar tidak menyerap talc dan pigmen dari foundation yang digunakan serta mencegah talc menyerap minyak dari kulit.

3. Primer biasanya mengandung tumbuh-tumbuhan seperti lavender, jeruk, melati, mawar, anggung, kiwi dan ekstrak aloe yang dapat menenangkan dan menyegarkan kulit.

Nah, sekarang kamu sudah mengetahui manfaat-manfaat dari penggunaan primer sebelum menggunakan makeup pada wajah. Masih mau melewatkan satu langkah penting ini??
SUMBER 

Lalu primer apa sih yang cocok dengan wajah mu ? pengalaman ku memiliki wajah berminyak dan berjerawat, aku bener-bener ga sembarangan pilih make up. Banyak primer yang baru sekali pakai langsung aku hentikan, karna ga cocok.


Aku biasa pakai Kluge Cover Up The Pore Primer , Awalnya seperti biasa cuma coba-coba, dan ternyata cocok yeayyy......

Warnanya putih, seperti jel tapi transparan diwajah. Setelah di aplikasikan kewajah, hasilnya langsung kelihatan. Kulitku kaya baby gitu, lembut. Juga pori-porinya mengecil, biasanya gak langsung aku timpa dengan poundation. tunggu beberapa menit dulu baru ditimpa. Primer ini bikin makeup ku lebih tahan lama, juga minyak diwajah ku sedikit berkurang.


Masalah harga, tenang ! ga akan menguras dompet :) Produk ini bisa ditemuin di gerai sophie paris, bisa juga melalui online sophie shop, atau resellernya sophie.

OVER ALL 

Kelebihan :
* Cocok untuk kulit berminyak & berjerawat
* Makeup lebih tahan lama
* Menyerap minyak berlebih
* Tidak menyengat
* Menutup pori-pori

Kekurangan :
* Terlalu kecil, tidak tersedia dalam ukuran besar
* Tidak cocok untuk aktifitas luar ruangan

RECOMENDED ?

YES


Komentar